Blue Fire Pointer

Kamis, 03 Desember 2015

Elemen - Elemen Pada Anime Naruto



Assalammualaikum !!
  Dalam pembahasan saya kali ini saya akan membagikan Elemen - Elemen Pada Anime Naruto pada kalian. Jika kalian para Navers ( Naruto Lovers ) kalian pasti akan mengetahui beberapa elemen yang terdapat di Anime  buatan Masashi Kishimoto ini kan ? dan saya juga akan membagi pengetahuan saya tentang elemen yang terdapat di Anime Naruto pada kalian,, Baiklah ayo kita mulai.
1.) Fuuton ( Angin )
   Elemen ini adalah salah satu elemen yang jarang digunakan di Anime Naruto,,hanya ada beberapa Shinobi yang menggunakannya seperti : Uzumaki Naruto, Asuma Sarutobi, Hiruzen Sarutobi,  Danzo Shimura dan Temari.
2.) Katon ( Api )
    Katon adalah elemen yang paling banyak digunakan di Anime Naruto. Elemen ini kebanyakan digunakan oleh Shinobi dari desa Konohagakure dan juga Clan Uchiha, karena syarat utama masuk Clan tersebut adalah bisa menggunakan elemen Api, Jutsu yang banyak digunakan oleh Clan ini dan terbuat dari Api adalah Katon : Gokakyu no Jutsu ( Jurus Api teknik Bola Api ).
3.) Doton ( Tanah )
     Elemen ini banyak digunakan oleh Shinobi desa Iwagakure yang Jutsu utamanya ialah Tanah. Namnun, banyak Shinobi lain juga yang memiliki Elemen ini, Seperti : Hatake Kakashi.
4.) Raiton ( Petir )
     Banyak digunakan oleh Shinobi desa kumogakure. Namun Hatake Kakashi, dan Uchiha Sasuke pun dapat menggunakannya.
5.) Suiton ( Air )
     Elemen ini digunakan oleh kebanyakan Shinobi desa Kirigakure. Elemen ini dapat menguntungkan dan merugikan. Contohnya : Elemen ini dapat digunakan oleh si pengguna ditempat yang banyak atau sedikit mengandung Air, Tapi dampak buruknya adalah menimbulkan kerusakan disekitar tempat digunakannya Elemen ini.
6.) Mokuton ( Kayu )
      Mokuton adalah Elemen Kekkei Genkai yang diciptakan oleh Hokage pertama (  Hashirama Senju ). Elemen ini ia ciptakan dengan menggabungkan Elemen Tanah dan Air yang ia miliki. Shinobi lain yang memiliki Elemen ini adalah Yamato yang memiliki DNA milik Hashirama.
7.) Enton ( Bara Api )
      Elemen ini digunakan oleh Uchiha Sasuke sa'at memanipulasi salah satu Jutsu nya yaitu Api Hitam Amaterasu yang dilakukan oleh mata Mangekyo Sharingan sebelah kanan miliknya.
8.) Bakuton ( Ledakan )
       Elemen adalah salah satu elemen Kekkei Genkai Elemental yang memungkinkan penggunanya bisa meledakan sesuatu. Shinobi yang memiliki Elemen ini adalah Deidara yang menggunakan Tanah Liat Peledak sebagai medianya, dan Gari yang memiliki julukan " Bakuton no Gari "
9.) Jinton ( Partikel )
       Ini termasuk pada Elemen Kekkei Genkai. Shinobi yang bisa menggunakannya adalah  Muu ( Tsuchikage ke-3 ) yang kemudian mengajarkannya kepada Ooboki ( Tsuchikage ke-5 ) selaku muridnya.
10.) Meiton ( Kegelapan )
        Pengguna Elemen ini dapat menyerap dan mengembalikan Cakra musuhnya. Diketahui, yang bisa menggunaka Elemen ini adalah Hiruko ( Didalam Movie Naruto ) dengan menggunakan tanda berbentuk segi empat ditelapak tangan kirinya.
11.) Ranton ( Badai )
         Shinobi yang bisa menggunakan Elemen ini adalah Darui dengan cara menggabungkan Elemen Petir dan Air miliknya yang menimbulkan cahaya besar yang menyerupai laser.
12,) Shakuto ( Penghangus )
         Yang menggunakan Elemen ini adalah Pakura dari desa Sunagakure yang memiliki julukan " Shakuton no Pakura ". Elemen ini termasuk Elemen Kekkei Genkai yang menghasilkan Cakra panas yang dapat membuat musuhnya terbunuh.
13.) Jiton ( Magnet )
          Elemen ini digunakan oleh Kazekage ke-3 dengan cara mencampurkan Magnet pada pasirnya. Belum diketahui siapa lagi yang dapat menggunakan Elemen ini.
14.) Hyoton ( Es )
          Elemen ini termasuk Elemen Kekkei Genkai yang memungkinkan pengguna mengubah sesuatun objek menjadi Es. Shinobi yang menggunakan Elemen ini adalah Haku yang tidak lain adalah partner dari salah satu anggota 7 Pengguna Pedang dari desa Kirigakure yaitu Momochi Zabuza.
15.) Yoton ( Lava )
             Diketahui pengguna elemen ini adalah Mei Terumi ( MIzukage ke-5 ) dan Jinchurikhi Son Goku, yaitu Roshi.



                    Baiklah, itulah Nama - Nama Elemen Pada Anime Naruto . Saya mohon ma'af jika banyak kesalahan dalam penulisan artikel saya ini. Semoga artikel ini bermanfa'at untuk kalian terutama untuk para Navers ( Naruto Lovers ).


Salam." Erika Puspitasari " aka " Sabako no Erika "
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar